Pilpres, Jumlah TPS Diciutkan


Ditulis oleh Hendrianto
PEDULI-Ketua Pokja Daftar Pemilihan Tetap (DPT ) KPUD Provinsi Kepri, Tibrani menjelaskan, KPUD akan menciutkan jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pilpres mendatang. Kebijakan itu berlaku untuk semua kabupaten dan kota.

''Penciutan TPS-TPS itu bakal terjadi pada daerah-daerah perkotaan. Khususnya di komplek-komplek perumahan. Penciutan TPS ini, untuk mempermudah perhitungan suara. Selain itu, tidak banyak memakan waktu atau berbelit-belit,” ujar Tibrani kepada koranpeduli.com melalui telepon, Sabtu (18/4).


Namun, demikian Tibrani menegaskan, untuk daerah yang sulit dijangkau seperti di pulau terpencil tidak dilakukan penciutan. Pasalnya, letak TPS di sana dibandingkan dengan tempat tinggal warga cukup berjauhan.



‘’Jika dilakukan penciutan juga, warga merasa sulit untuk ke TPS dikarenakan rentan jaraknya terlalu jauh,’’ ujarnya.



Di tempat terpisah, Sekretaris KPUD Provinsi Kepri, Said Agil mengatakan, mengenai penciutan TPS bukanlah porsi dirinya. “Kalau data berapa jumlah TPS yang akan diciutkan atau ditambah mungkin ada di sekretariat KPUD,” demikian Said Agil. (cr6)
0 komentar:

Posting Komentar




Baca juga